You are currently viewing 6 Strategi Cerdas Untuk Mengoptimalkan Digital Marketing

6 Strategi Cerdas Untuk Mengoptimalkan Digital Marketing

Bagi kamu pelaku bisnis, seharusnya sudah tidak asing dengan istilah digital marketing. Strategi marketing ini terbilang yang paling ampuh menaikkan keuntungan di era sekarang, lho. Bagaimana tidak, survei We Are Social menyatakan 132.7 Juta masyarakat di Indonesia menggunakan internet, dan 130 juta diantaranya menggunakan media sosial.

Digital marketing merupakan pemasaran yang menghubungkan pelaku bisnis dengan masyarakat secara online melalui media digital.  Digital marketing dapat dilakukan dengan berbagai hal, mulai dari website, sosial media, email marketing dan lain sebagainya.

Walaupun digital marketing memiliki potensi yang besar, kerap kali para pelaku bisnis belum mengoptimalkan strategi yang tepat untuk digital marketing. Selain itu, dinamisnya pengguna internet juga mengharuskan pelaku bisnis untuk selalu kreatif dan inovatif.

Apakah kamu sudah cukup kreatif untuk digital marketing pada bisnismu? Kalau belum, yuk simak artikel berikut!

  1. Ketahui Audience

Audience atau target pasar untuk produk kita sangat berpengaruh loh, dala menentukan bagaimana interaksi dan komunikasi dengan mereka. Misal produk yang kamu jual adala alat make up, maka kamu akan perlu banyak berinteraksi dengan remaja wanita.

Saat kamu mengenali audience, kamu juga akan lebih mudah dalam memikirkan bagaimana cara mempromosikan atau kampanye apa yang akan dilakukan. Jadi, lakukan analisa terlebih dahulu, ya!

2. Rajin membuat konten yang menarik

Dalam menjalankan digital marketing, anggap konten adalah raja! Konten merupakan hal yang paling berpengaruh pada engagement akun sosial media mu. Buatlah konten yang sesuai dengan karakteristik audiens. Konten dapat memuat hal informatif mengenai produk yang kamu jual atau pengetahuan lainnya.

Semakin menarik konten yang kamu sajikan, maka akan semakin banyak pula orang yang mengunjungi lapak mu di media sosial. Akan tetapi, selain menarik pastikan akun bisnismu aktif dan rajin mengunggah postingan, ya!

3. Visual iklan maupun katalog perlu konsisten

Selain membuat konten yaang menarik, desain tampilan iklan campaign kamu juga perlu konsisten loh. Artinya, dalam setiap promosi campaign di media apapun visual iklan harus sama. Tampilan visual tidak hanya sebatas logo saja, tetapi juga termasuk font, warna dan gaya katalog yang menjadi ciri khas produk atau jasa kamu.

Tidak hanya konsisten, tampilan visual iklan kamu juga harus menarik dan sesuai dengan kriteria target audience kamu. Hal ini penting karena visual dari konten kita dapat menjadi branding bisnis.

4. Memanfaatkan layanan Ads sosial media dan E-commerce

Sudah tahukan anda soal layanan iklan yang disediakan oleh instagram, facebook, tik tok, dan lainnya? Bahkan ada juga loh di E-commerce. layanan iklan ini terbilang cukup efektif dimanfaatkan oleh pelaku bisnis.

Saat memanfaatkan layanan kamu dapat menentukan siapa pengguna sosial media yang ingin kita jangkau. Selain itu, kamu juga dapat mengatur berapa biaya yang ingin kamu keluarkan untuk sekali iklan. Jadi, jangan sia-siakan peluang ini, ya!

5. Endorse Influencer

Hari gini siapa sih yang tidak kenal dengan istilah selebgram? Selebgram dapat meningkatkan penjualanmu, apalagi jika selebgram tersebut dapat mempengaruhi banyak orang.

Namun, biaya untuk endorse selebgram tidaklah murah.

Jadi sebelum kamu memutuskan untuk endorse sorang selebgram, pastikan telah riset dan sesuaikan dengan budget kamu. Jangan sampai sudah keluar uang, tapi impact yang kamu dapatkan tidak sebanding.

6. Membuat website bisnis

Website dapat membangun branding produk dan meningkatkan kredibilitas usaha kamu. Dari website, calon pelanggan dimudahkan dalam pencarian informasi. Selain itu, website juga dapat memperluas jaringan, karena profil usaha kalian dapat dengan mudahnya diakses kapanpun dan dimanapun melalui google.

Apabila modal kalian kecil dan tidak tau cara membangun website jangan khawatir, ada banyak lho, penyedia jasa pembuatan website dengan harga terjangkau.

Itulah 6 Strategi cerdas untuk mengoptimalkan Digital Marketing. Untuk kamu yang ingin membangun website, silahkan kunjungi situs webcare.idn. webcare.idn menwarkan jasa pembuatan website yang profesional dan berkualitas dengan harga terurah di Indonesia.

Semoga tips ini dapat memberikan wawasan baru dan bermanfaat untuk kamu yang sedang menjelajahi digital marketing sehingga  produk kalian dapat bersaing di dunia bisnis yang lebih luas lagi. Semangat, sobat!

Tinggalkan Balasan